Headlines News :
Home » , , » Bulan Juli 2013, Toyota Agya Mulai Dijual

Bulan Juli 2013, Toyota Agya Mulai Dijual

Written By Unknown on Monday, May 27, 2013 | 7:01 PM

PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah siap menjual mobil murah dan ramah lingkungan (LCGC) Agya yang diperkenalkan pada September tahun lalu. Sampai kini, Toyota mengaku sudah mengantongi pesanan sampai 10.000 unit. Kepastian pemasaran ini diketahui setelah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menandatangani Peratuan Pemerintah (PP) Program Kendaraan Emisi Rendah (LECP), mencakup regulasi LCGC. Johnny Darmawan, Presiden Direktur TAM, mengatakan, kini tinggal menunggu peraturan turunan, termasuk petunjuk teknis dan pelaksana dari kementerian terkait.

"Nanti akan ada peraturan Menteri Prindustrian, kira-kira dua bulan lagi-lah. Juli sudah bisa dipasarkan," ujar Johnny kepada KompasOtomotif, semalam (27/5/2013).

Untuk harga, Menteri Perindustrian MS Hidayat sebelumnya menjelaskan bahwa itu tidak disebutkan pada PP LECP, tetapi ditetapkan pada peraturan turunan, dari Menteri. 

"Tidak pernah ada soal harga. Peraturan menteri, jangan bicara detail. Saya yakin peraturan itu bisa terbit pada semester pertama ini," ungkap Hidayat, belum lama ini.

Sebelumnya, pemerintah melalui Kementerian Keuangan (saat masih dipimpin Agus Martowardojo) sempat menuntut agar banderol LCGC maksimum Rp 95 juta. Namun, rencana ini belum tidak ada kepastian dan belum ditetapkan oleh pemerintah. Penetapan harga nantinya menjadi tangung jawab Kementerian Perindustrian.

Source : Kompas Otomotif
Share this post :

Post a Comment

 
Copyright © 2011. Berita Otomotif - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger