Headlines News :
Home » » Pertolongan awal saat mobil terendam banjir

Pertolongan awal saat mobil terendam banjir

Written By Unknown on Sunday, January 20, 2013 | 11:02 PM


Paska banjir menerjang ibu kota, semua harta benda terendam banjir tidak kecuali dengan kendaraan baik mobil maupun motor. bagi anda yang kendaraannya terendam banjir, tidak perlu bingung. berikut ini kami sampaikan tips mengatasi mobil yang terendam banjir.

Hal pertama yang anda perlu lakukan adalah segera melepas kabel negatif Accu untuk menghindari korsleting (arus pendek) dari arus listrik yang dapat merusak komponen didalam mobil.

Jangan menyalakan mesin mobil karena dapat menyebabkan korsleting dan air akan terhisap kedalam mesin. bila memungkinkan untuk memindahkan, lakukan dengan cara mendorong.

Non aktifkan rem parkir lalu masukkan persnilling ke gigi 1 (manual) atau posisi P (metic), hal ini untuk menghindari kanvas rem melekat khusus untuk mobil yang menggunakan rem tromol. cukup gunakan batu atau sejenis untuk mengganjal

Cek semua oli atau pun minyak, baik itu mesin, transmisi, dan lainnya  karena kemungkinan oli atau minyak tersebut sudah tercampur air, jadi sebaiknya kuras semua oli atau minyak dengan yang baru. 

Jika kendaraan anda masih memungkinkan untuk dikendarai, segera bawa ke diler resmi untuk diperiksa lebih lanjut karena kendaraan yang sudah menggunakan ECU sangat sensitif dan kemungkinan mengalami kerusakan akibat telah terendam banjir. 

"Pemeriksaan di diler resmi sangat penting untuk perawatan mobil karena dilakukan oleh teknisi-teknisi yang berpengalaman.

Share this post :

Post a Comment

 
Copyright © 2011. Berita Otomotif - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger